The candle dance (Indonesian: Tari Lilin, Minangkabau: Tarian Lilin) is a dance originating from West Sumatra, Indonesia. It is performed by a group of dancers accompanied by a group of musicians. The dancers carry burning candles on plates that are held in the palms of each. The dance is usually accompanied by traditional Minangkabau music. The dance is believed to have originated from the Minangkabau region of West Sumatra.
Tari Lilin Minangkabau
Papertoys
Tari lilin adalah salah satu seni tari tradisional Indonesia yang berasal dari daerah Sumatera Barat, khususnya dari wilayah sekitar Minangkabau. Tarian ini dipercaya sebagai sebuah tarian yang sudah ada sejak zaman istana kerajaan zaman dahulu.
Kesenian yang sudah dikenal sampai ke mancanegara ini, termasuk ke dalam jenis tari yang dibawakan berkelompok oleh penari perempuan dan dilakukan secara berpasangan. Mereka akan membawa lilin dengan diiringi oleh alunan musik yang dimainkan oleh sekelompok musisi atau pemusik.
Hal yang menjadi ciri dan keunikan dari tarian ini adalah lilin yang bawa penari. Kedua tangan para penari ini akan memegang piring kecil yang berisikan lilin yang menyala sebagai properti tariannya.
Para penari akan menarikan tarian lilin secara berkelompok dengan cara memutar piring berisi lilin tersebut secara hati-hati. Hal ini dilakukan untuk menjaga agar piring tersebut tidak padam dan selalu berada di atas telapak tangan penari.
Keunikan dari tarian khas Minangkabau ini juga terdapat pada gerakan tariannya yang selektif dan tidak sembarangan. Ini bertujuan tidak lain adalah karena menyesuaikan gerakan dengan anggunnya cahaya lilin yang sedang menyala dan berputar.
Dalam pertunjukannya, tari lilin ini diiringi dengan menggunakan alat musik tradisional dan beberapa alat musik modern. Alat musik tersebut adalah gitar, biola, accordeon, gong, tok-tok, gendang, dan juga bonang.
Source : Gramedia Blog
Original Papertoy : Salazad
Papertoy Usage
All paper toys patterns in this site are for personal use only !
Please don’t use it for commercial purpose.
Thanks! You are Awesome!